Excite Points Bisa Bikin Addicted Belanja Online



Pada tanggal 19 April 2015 dengan stamina yang oke punya, aku melangkah ke gedung Smartfrend di Jalan Sabang untuk menghadiri sebuah acara dari Fun Blogging atas undangan Cikgu Shintaries, salah satu founder dari Fun Blogging. Ternyata ada dua acara hari itu --  yang satu acara Hypno Writing, yang sudah aku muat di blogku tertanggal 7 Mei 2015.  Tulisan ini seharusnya aku buat pada tanggal sama, kan? Tapi, ya gak masalah aku buatnya hari ini, padahal hari ini adalah hari terakhir postingan ini harus disetorkan. Insya Allah bisa aku selesaikan.



Cikgu Shintaries, salah satu Founder Grup FUN BLOGGING
Aku ini temasuk orang yang gak pernah belanja, apalagi secara online. Kenapa? Ya, karena aku kan pensiunan, jadi belanja apa saja itu anak-anak yang ngeluarin biaya. Apa gak seneng tuh? Tapi, apa mau gitu selamanya? Tentunya aku pun ingin menunjukkan sesuatu yang baru buat anak-anakku. Aku juga gak mau tuh bergantung 100% sama anak-anak untuk kebutuhanku. Bukan sombong sih, tapi ya ada satu keinginan untuk menunjukkan kalau aku ini, biar tua-tua juga bisa agak mandiri dalam hal belanja. Mandiri dan irit, begitu. Biasanya, kalau belanja pastinya naik taksi, ke acara, juga naik taksi, paling gak naik ojek. Trus, apa hubungannya sih dengan judul? Tunggu dulu. Nih, lanjut yuk, soal irit dan kenyamanan.



Di era globalisasi ini, di mana semua serba canggih, serba instant, serba nyaman, bertambah lagi kenyamanan untuk berbelanja melalui excite shop  --  sebuah perusahaan dari Grup Sinarmas serta sudah bekerja sama dengan ratusan merchants. Lalu apa hubungannya dengan excite points?
Sabar donk... Begini: Excite Shop adalah sebuah program untuk berbelanja secara online dan si pembeli mendapatkan points, naah...itu yang disebut excite points. Tapi tentu saja harus mendaftar dulu sebagai member dari Excite Shop.  Ada kelebihan yang semakin menarik dengan berbelanja online melalui excite shop ini, yaitu belanja online berhadiah.

Setelah mendaftar sebagai member  Excite Shop, kita akan mendapatkan sebuah kode konfirmasi, kode inilah yang akan membuat kita mendapatkan point(s) setelah melakukan belanja secara online. Points yang bisa kita kumpulkan secara akumulatif ini bisa ditukarkan sebagai rewards dari Excite. Apa rewardsnya? Apa saja, tergantung jumlah point yang terkumpul. Semua items bisa didapatkan dari merchant yang tergabung dengan Excite Shop. Hebat, kan? Mengenal Excite Shop, berarti mengenal arti kenyamanan dan bisa memanjakan diri -- belanja online berhadiah dengan nyaman dari rumah. Irit pula dalam segala hal, irit bensin buat yang punya mobil, irit tenaga buat yang tidak punya mobil, hehe... karena harus turun naik kendaraan umum. Jadi cepat hunting jadi member Excite Shop.


Bagi mereka yang addicted belanja secara online, amat direkomendasikan untuk mendaftar sebagai member dari Excite Shop ini, agar segala keuntungan bisa didapatkan. Disamping keuntungan yang didapat oleh teman yang belanja, kita pun akan mendapat points reward.

Jangan ragu untuk meng-klik link point.excite.co.id/shop untuk memanjakan mata anda dan lanjut dengan menjadi member Excite Shop. Selanjutnya? Kumpulkan point sebanyak yang Anda bisa untuk meraih rewards dari Excite Shop.

Barang-barang dalam gambar ini bisa Anda dapatkan secara gratis dengan mendapat rewards point dari Excite Point. So, hurry up be a member of Excite Shop.


Anda seorang yang "demam" discount 50%, 65% or 70% off?  Banyak sekali shops yang tergabung dalam Excite Shop. yang memberika discount. Jadilah member Excite Shop sebelum berbelanja barang-barang yang sedang dalam periode discount. Dengan begitu Anda akan mendapatkan keuntungn ganda. Potongan harga dari Merchant/Shop dan keuntungan rewards point dari Excite Shop.  Salah satu merchantse incaran para wanita adalah Lazada. Jangan ragu untuk belanja di Lazada yang seringkali menebar discount, hehe... karena Lazada tergabung dalam Excite Shop.



Comments

  1. Aku suka belanja online, Bunda.

    Ga ribet, ga macet duduk manis dan pesanan diantar ^_^

    ReplyDelete
  2. Wah, terima kasih bunda atas kunjungannya :)

    ReplyDelete
  3. The information you provide on this afternoon so rewarding once thanks .

    ReplyDelete

  4. thank you because this article is very interesting and very helpful to me‎
    Gejala Mata Minus Yang Sering Dialami

    ReplyDelete
  5. we here provide information about health articles, hopefully useful
    Obat Usus Buntu Paling Ampuh

    ReplyDelete
  6. everything will work as it should, keep up the spirit

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Ada Apa Dengan Panggilan Bunda?

Khasiat Serai Merah

Eratnya Ikatan Kekeluargaan Itu