Satu Hal yang Harus Disyukuri Adalah Kebersamaan

Sengaja aku menuliskan judul Satu Hal yang Harus Disyukuri Adalah Kebersamaan. Siapa pun akan setuju denganku kalau kebersamaan itu adalah segala-galanya, bahagia yang menyelinap di dada tak terkira besarnya karena aku masih diberikan kesempatan oleh Allah Swt untuk bersama orang-orang tercinta.

Tentu saja kebersamaan yang harus harus syukuri itu karena selagi aku muda aku belum memiliki kesempatan untuk berlibur bersama keluarga melalui udara atau laut. Ketika anak-anakku masih dibawah 12 tahun, paling jauh aku mengajaknya berlibur ke Taman Ria Jaya Ancol atau ke Ragunan -- tempat-tempat yang tidak memerlukan jangka terlalu panjang untuk ditempuh sehingga membawa obat-obatan anti mabuk belum termasuk dalam list bawaanku, hehe... Tapi ketika hadir cucu-cucuku, membawa obat-obatan menjadi hal yang utama harus diingat. TEMPRA salah satunya obat yang mampu menurunkan panas dengan cepat.
 
Alangkah baiknya Ibu-Ibu yang masih memiliki bayi menyimpan stok Tempra Infant Drops di rumahnya.


Siapa tahu dalam berlibur cucuku mengalami demam karena terlalu exciting dan kelelahan bermain air laut dan bermain pasir di pantai. Ya, who knows. Jadi TEMPRA menjadi senjata pamungkas yang harus dibawa. Selagi tempra ada di dalam tas, maka terasa aman untuk melakukan kegiatan liburan apa saja. Aku sangat merekomendasikan obat yang satu ini untuk selalu berada dalam tas para ibu yang akan berlibur bersama si buah hati, apalagi sang permata hati masih bayi -- masih memerlukan obat ini. Karena tidak pernah tahu kapan penyakit itu menyerang. Anak yang semula sehat wal'afiat secara tiba-tiba bisa saja terserang deman. Lihatlah cucuku yang bontot, begitu lucunya. Persediaan Tempra sangat perlu baginya, karena dia sangat lincah dan selalu ingin mencoba apa saja dengan berlompat atau memegang binatang di kebun binatang. Bisa, kan, tiba-tiba menderita demam, karena demam itu tidak bisa kita duga datangnya. Jadi sebaiknya sedia payung sebelum hujan.


Cucuku yang berkaos biru strip ini lucu sekali suka menirukan si Bongkok dari Notredam, hehe...


Kebersamaan adalah satu hal yang selalu aku damba walau pun aku tahu kebersamaan yang hakiki tidak mampu kita mempertahankannya karena suatu saat pasti akan terjadi perubahan. Hal yang pasti terjadi adalah sebuah perpisahan. Perpisahan karena anak-anak telah dewasa dan melangkahkan kaki ke jenjang pernikahan. Kebersamaan hampir terenggut karenanya.  Namun rasa bersyukur selalu melekat dihatiku. Aku masih diberi kesempatan untuk bisa mengantarkan anak-anakku ke jenjang yang diimpikan setiap insan Allah, yaitu sebuah pernikahan.

Satu hal yang harus disyukuri -- kita harus mampu menciptakan kebersamaan itu karena kasih sayang. Caranya? Ya, bisa dengan sekali-kali berlibur bersama dengan sukacita. Kalau anak-anakku ketika kecil tidak pernah berlibur melewati lautan, maka ketika mereka telah mapan, akulah yang diajaknya terbang  tanpa sayap bersama anak dan cucu. Aku terbang ke Bali, kesempatan yang tak pernah aku berikan kepada anak-anakku ketika mereka masih kecil. Bukan alasan yang dicari-cari. Sebenarnya aku khawatir anak-anakku tidak akan merasa enjoy bepergian terlalu jauh. Mabuk darat dan mabuk laut adalah dua hal yang akan membuat liburan tidak nyaman. Hihihi...padahal gajiku ketika mereka kecil tidak bisa disisihkan untuk berlibur ke tempat yang jauh.

Tapi, siapa takut? Setelah mereka dewasa, memiliki anak-anak, yaitu cucu-cucuku, kebersamaan melalui udara dan laut tak lagi menjadi kendala yang berarti. Lho koq? Kenapa? Aku selalu mempersiapkan dalam list, obat anti mabuk yang bernama Antimo. Tak lupa aku masukkan ke dalam tas obat-obatan --  penurun panas yang paling manjur: TEMPRA Paracetamol -- yang juga mampu menghilangkan rasa sakit.  Cucu-cucuku masih ada yang berumur dibawah 10 tahun sehingga obat penurun panas ini sangat perlu dimasukkan ke dalam daftar obat yang akan dibawa. Tanpa TEMPRA mana bisa hati tenang melakukan perjalanan jauh. Setuju? Pastilah harus setuju. Ketika berlibur jauh dari daratan, mana mungkin bisa  tiba-tiba kita menemuka si ajaib TEMPRA paracetamol ini. Sudahlah jangan banyak komentar, pokoknya ketika bepergian jauh membawa anak-anak, bawalah serta si raja penurun panas ini. Sangat dipercaya tidak akan menimbulkan iritasi lambung.
Tak ada kebahagiaan lain selain kebersamaan.


Tawa lepas bersama adalah anugerahNya. Aamiin.

Kembali kepada ceritaku semula tentang satu hal yang harus disyukuri adalah kebersamaan. Aku -- ibu yang sangat beruntung karena memiliki anak-anak yang memperhatikan tentang kebersamaan. Berlibur ke suatu tempat pilihan merupakan hal di mana kebersamaan itu bisa dirasakan oleh semua hati yang terlibat. Kebersamaan dalam tawa, ketika saling mencipratkan air laut, tidak peduli oleh cucu kepada neneknya sekali pun. Pokoknya kebersamaan yang ceria bisa meresap kedalam sanubari untuk kemudian menjadi kenangan yang tak kan terlupakan.

Oya, last but not least, sebagai blogger harus ingat mengenai networking di mana pun berada, apalagi kalau pada kesempatan itu kita bisa mempraktikkan bahasa asing yang baru cas-cis-cus kita kuasai. Nah, siapa takut? Berjalan di pantai disinari mentari pagi tentunya merupakan kesempatan yang tak boleh dibiarkan berlalu begitu saja, apalagi di pantai itu ada pula objek yang bisa diburu, hehe...seorang wisatawan asing yang berjalan-jalan bersama doggy kesayangan menjadi sasaranku. Biasalah, blogger or Emak-emak yang ingin mencoba kemampuan berbahasa selain bahasa ibu yang dikuasai. Dari percakapan singkat yang menarik ini, ternyata si Nyonya pintar bahasa Indonesia. Ape pasal nih? Ya, karena si Nyonya sudah bermukin di Bali selama puluhan tahun dan bersuamikan seorang seniman Bali, hahaha....kecele jadinya aku. Tak jadilah awak menguji kepiawaian awak berbahasa asing itu.  It's okelah, akan kuburu lagi bule lain yang pasti akan lewat! Haha....#berharap

Jangan pernah melupakan "satu hal yang harus disyukuri adalah kebersamaan" tanpanya hidup ini akan terasa gersang, betapa pun harta Anda berlimpah.


"Artikel ini diikutsertakan dalam lomba blog yang diselenggarakan oleh

Comments

  1. Senangnya melihat kebersamaan Bunda dan keluarga. Alhamdulillah saya juga selalu sedia Tempra Drops buat bayi saya. Semoga kita senantiasa diberi kesehatan oleh Allah ya Bunda supaya bisa selalu bersama orang orang terkasih. Terima kasih sudah berbagi, Bunda :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Dini Zaki DNZ, Aamiin. Terima kasih kunjungan Dini ke blog bumda/

      Delete
  2. Betul bunda kerasa banget y bahwa kebersamaan itu paling penting :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya, herva yulyanti, kebahagiaan tak akan menjelma tanpa kebersamaan. Terima kasih kunjungan herva ke blog bunda.

      Delete
  3. Semoga bunda dan seluruh keluatga senantiasa diberikan kesehatan dan selalu bahagia dalam kebersamaan😊

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aamiin, semoga demikian juga untuk keluarga rita dewi. Terima kasih kunjungan rita dewi ke blog bunda.

      Delete
  4. Ah Bunda Yati saya jadi terharu baca postingan ini. Berharap kelak bisa menemani anak2 sampai punya cucu

    ReplyDelete
    Replies
    1. Insya Allah, Sang Pencipta selalu mengetahui apa-apa yang ada dalam hati kecil kita. Semoga apa yang Dian Farida harapkan kelak akan terwujud. Aamiin. Terima kasih kunjungan Dian ke blog bunda.

      Delete
  5. kebersamaan keluarga memang sangat penting,,, saya juga merasakan apalagi saudara saya yang banyak,,, hehehe sehat selalu bunda yati, good luck buat lombanya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aamin, terima kasih do'a ike yuliastuti buat bunda, juga do'a buat lomba. Terima kasih kunjungan ike ke blog bunda.

      Delete
  6. Bun memang Tempra ini paling ampuh, udah saya pakai turun temurun dari anak pertama :)) alhamdulillah cocok semua

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ina Inong, memang benar, Tempra ini sudah puluhan tahun yang lalu menjadi raja obat demannya anak-anak dan bayi. Terima kasih kunjungan Ina ke blog bunda.

      Delete
  7. Senang sekali ya Bunda..bisa jalan2 bareng cucu2.. gak lupa bawa Tempra juga ya Bunda buat jaga2..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya merupakan kebahagiaan tersendiri. Terimaa kaasih kunjungan rita ke blog bunda.

      Delete
  8. Kalau sudah kumpul bersama keluarga rasanya ngak pengen buru-buru selesai ya, Bun. :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya, itu dia, Riska, rasanya pengen banget selalu bersama, hehe...rasa egois suka muncul ingin selalu berdekatan, padahal kan ada saudarra-saudara yang sudah berkeluarga. Terima kasih kunjungan Riska ke Blog bunda.

      Delete
  9. Ah, aku jadi kangen dengan ponakan di kampung. Kalau sudah main dengan mereka itu rasanya seneng terus memang... ^^

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ayoo...cepetan direncanakan cuti untuk pulang kampung ketemu ponakan. Sumber kebahagiaan ada di sana. Terima kasih kunjungan Riski Ringan ke blog bunda.

      Delete
  10. Saya juga selalu sedia Tempra, Bun. Biar tenang

    ReplyDelete
  11. wah bunda asyik banget dengan cucu2nya, mungkin kelak aku seperti bunda punya cucu2

    ReplyDelete
  12. Morning bunda...
    Apa kababar Bunda?semoga kebersamaan Bunda dan keluarga senantiasa dalam lindungannya.TEMPRA is the best choice dan saya sudah menjadikan sahabat sejati dalam keluarga ketika anak-anak sakit ada TEMPRA,sukses ya bunda

    ReplyDelete
    Replies
    1. Halo, Dennise, maaf ya, baru bunda response komentarnya. Semoga kita semua selalu dalam lindunganNya. Terima kasih do'a suksesnya dan terima kasih kunjungan Dennise ke blog bunda.

      Delete
  13. wah bunda..asyik dan bahagia ya bisa liburan dengan anak dan cucu..moga nti sy bisa spt bunda

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aamiin. Mudah-mudahan ana ummu fitry lebih bahagia daripada bunda. Kebersamaan memang paling asyik dan bikin hepi. Terima kasih kunjungan ana ummu ke blog bunda.

      Delete
  14. Senengnya Bunda berlibur bareng anak cucu. tawa lepas main ombak suka banget.
    Salam hangat dari Bandung

    ReplyDelete
    Replies
    1. Salam manis dari Ciputat/Pamulang. Terima kasih kunjungan Uwien ke blog bunda.

      Delete
  15. Alhamdulillah ya, Bunda.
    Seneng banget lihat Bunda banyak waktu utk hepi2 sama keluarga. Kebersamaan itu penting banget.
    Sehat terus ya, Bundaaaa...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hany itu yang bikin hati bunda ceria selalu, kebersamaan. Terima kasih kunjungan Frida ke blog bunda.

      Delete
  16. Sepakat dengan bunda, kebersamaan adalah hal utama yang harus disyukuri. Kebersamaan adalah sumber bahagia, ya, Bund? :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Siiip, my darling Alaika. Seneng deh ada Al di sini, walau pun cuman namanya aja, hehe... Terima kasih kunjungan Al, ke blog bunda.

      Delete
  17. sipp,
    kebersamaan adalah sesutau yang tidak bisa tergantikan dengan uang.

    terima kasih dan salam kenal

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul sekali, Mas Wadiyo, salam kenal balik dari bunda. Terima kasih kunjungan Wadiyo ke blog bunda.

      Delete
  18. Kebersamaan adalah hal yang utama ya Bunda..Ngga bisa digantikan dengan uang dan permata sekalipun. Lebih-lebih dalam kondisi sehat. Nikmat yang ngga bisa kita dustakan..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul sekali, Levina, kesehatan dan kebersamaan sama pentingnya. Terima kasih kunjungan Levina ke blog Bunda.

      Delete
  19. Setuju bunda, kebersamaan dengan keluarga itu lebih dari segala-galanya :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Tos dulu donk kita, Marita Ningtyas, hehe... Terima kasih kunjungan Marita ke blog bunda.

      Delete
  20. Iya betul Bunda, kebersamaan seperti ini patut disyukuri karena kita tak bisa mengulang dua kali. Kesehatan sangat berharga dan harus dijaga sebaik mungkin.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Setuju pake banget, lianny hendrawati, semoga kita semua bisa menjaga kesehatan dan kebersamaan, ya. Aamiin. Terima kasih kunjungan lianny ke blog bunda.

      Delete
  21. Seru bangat melihat Bunda bersama orang-orang tersayangnya. Dan berlibur bersama keluarga memang perlu bangat, karena kebersamaan dengan mereka adalah moment terindah yang pasti tak akan terlupakan :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Awan, secara tak sengaja bunda perhatikan Awan selalu menuliskan BANGET dengan BANGAT, sedangkan maksudnya kan "seru sekali" dan ini seharusnya "Seru banget," hehe...maapkeun, Wan dikritik sama bundamu ini. Terima kasih kunjungan Awan ke blog bunda.

      Delete
  22. Waah bunda asyik sekali niih, kebersamaan memang mengasyikan semoga jangan cepat berlalu :D jadi inget lagu deh hihi..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Insya Allah kalau sama-sama menjaga akan menjadi sesuatu yang langgeng. Aamiin. Terima kasih kunjungan Ida Tahmidah ke blog bunda.

      Delete
  23. Kebersamaan memang penting agar silaturahmi tetap terpelihara dengan baik.
    Semoga berjaya dalam lomba
    Salam hangat dari Jombang

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul, Pakde Cholik, terima kasih juga untuk do'a dan kunjungannya. Salam hangat balik dari Ciputat/Pamulang.

      Delete
  24. Bunda senang sekali lihat kebersamaan Bunda sama keluarga :)
    Sehat selalu ya, Bun salam buat cucu2nya yang lucu2 itu :D

    ReplyDelete
  25. Alhamdulillah, terima kasih, Ani. Itu juga yang menyebabkan bunda young at heart kali, ya? #hallahapasih Terima kasih juga kunjungan Ani ke blog bunda.

    ReplyDelete
  26. bener banget yah, memang yang namanya kebersamaan itu bener-bener nikmat yang harus kita jaga dan selalu syukuri, semoga keluarga bunda senantiasa dikumpulkan sampai ke surgaNya

    ReplyDelete
  27. bener banget, bunda. kebersamaan itu berharga banget, nanti bakalan diinget di waktu2 mendatang. semoga selalu sehat, bun.

    ReplyDelete
  28. Tempra cocok buat anak anak, saya dulu pakai buat anak saya. cocok sekali

    ReplyDelete
  29. kebersamaan adalah suatu anugerah yg tak bisa tergantikan dengan apapun apalagi kebersamaan dgn keluarga

    ReplyDelete
  30. wah seru ya bunda bersama dengan keluarga yang dicintai ....

    ReplyDelete
  31. kebersamaan harus terjamin termasuk dalam berorganisasi.

    ReplyDelete
  32. Aah bunda.. Kebersamaan yang hangat dengan keluarga ini memang selalu dirindukan! Aku jadi kangeeen semuaaa

    ReplyDelete
  33. asik banget tuh jika masa kebersamaan di mlewatin dengan orang orang yang kita sayang

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Ada Apa Dengan Panggilan Bunda?

Khasiat Serai Merah

Eratnya Ikatan Kekeluargaan Itu