Posts

Showing posts with the label Lozz

Pesan Buat Para Blogger Pemula..

Image
Hari ini banyak sekali pelajaran yang aku dapat dari membuka komputer dan klak-klik di internet. Aku jadi sok-sok-an ingin memberikan pesan kepada para blogger newbie alias para blogger baru agar tidak patah semangat untuk mengisi postingan di blog mereka masing-masing.  Tak peduli topiknya tentang apa. Yang penting nge-blog. Seperti kata Bang Aswi yang menyarankan kalau mau nulis, ya tulis aja, jangan pedulikan apa kata orang nanti tentang tulisan kita.  Langkah yang baik untuk ditempuh adalah mengikuti kontes menulis untuk melatih kita menulis. Kenapa aku utarakan semua hal diatas? Karena, karena, karena aku aja yang udah ngenet dari Maret 2009, termasuk ngeblog dan nge-fesbuk belum punya prestasi apa-apa. Tapi tetap aja jalan terus. Ever Onward No Retret, gitu ist ilah dalam olah raga, hehehehe....

Dear Pahlawanku - Buat Mama Yang Ada Disana.

Image
Mamaku tercinta, Bagiku kau adalah Pahlawanku. Ketika aku menengok salah seorang karibku yang meninggal beberapa hari yang lalu, aku menyempatkan diri untuk duduk bersimpuh didekat jenazahnya yang telah terbungkus rapih.  Yang kulihat hanya wajahnya yang seakan tersenyum dan sedang tidur nyenyak. Ketika membaca ayat-ayat suci tanpa bisa kutahan air mata ini terurai dengan derasnya. Suaraku tersendat karena tangis, betapapun dengan kuat untuk tidak menangis. Aku tidak bisa. Ketika pemakaman, alangkah banyak taburan bunga diatas makamnya.  Suatu yang pasti tidak terjadi pada saat pemakamanmu, mama. Situasi dalam kemelut perang. Aku masih terlalu kecil untuk bisa menyusulmu. Suatu hal yang mustahil pada saat seperti itu aku bisa menyambang pemakamanmu.Apalagi menaburkan bunga yang berlimpah diatas makammu. Air mataku tak bisa kutahan mulai dari saat pemakaman karibku itu hingga usai. Aku membayangkan situasi saat kau dimakamkan. Pasti dalam keadaan serba darutat.  Serba ter-gesa-ge

Kubiarkan Mereka Mencari Pemilik Baru.

Image
Aku masih selalu mengingat saran dari Vavai Masim yang mengataka n bahwa kalo mau menulis ya tulis aja, jangan ragu. Nah, aku mau menulis disini tentang kejadian yang menimpa aku sehari setelah aku merayakan hari lahirku 10 Juli 2011. Musibah itu atau ajal itu selalu mengintai kita setiap sepersekian detik. Karena itu kita diharapkan untuk selalu mengingatNya dan waspada dalam setiap langkah dan tujuan. Namun kalau sud ah tidak terhindarkan, terimalah apa pun yang terjadi sebagai suatu teguran dari Allah SWT. Dengan demikian hati ini tidak terlalu sakit dan keikhlasan akan mengalir begitu saja dalam dada. Begini ceritanya: Mengingat situasi di Jakarta ini semakin padat. Motor-motor udah kayak laron pating sliwer di jalan raya; mobil-mobil dari yang paling jelek ampe yang paling mewah merupakan andil terbesar untuk kemacetan yang terjadi di jalan raya, mana aja deh. Pokoknya kalo gak sabar-sabar berkendaraan pasti akan mengakibatkan sutres, hehehehe.... maksudnya pastilah stress. Meng