Benang Halus Antara Pengorbanan dan Pertaruhan Nyawa

Benang Halus antara Pengorbanan dan 

Pertaruhan Nyawa 

Sumber gbr: istockphoto.com


 
Kedua hal yang aku sebutkan di atas menyangkut apa yang dialami oleh setiap perempuan ketika melahirkan, baik itu buah cinta antara suami dan isteri ataupun karena hal-hal  diluar kendali diri terjadi begitu saja tanpa memikirkan akan akibat-akibat buruk yang siap menghadang dalam kehidupan.

Tidak ada salahnya andai di sini aku muat sebagai referensi kutipan dari TribunJateng.com   tertanggal 1 Desember 2021 yaitu sebuah kutipan yang ditulis oleh MAXIM GORKY, seorang penulis asal Rusia untuk memberikan apresiasi pada perjuangan sosok ibu di seluruh dunia, sebagai  berikut:

“Tanpa matahari, bunga tidak akan bisa mekar dengan sempurna. 

Tanpa perempuan tidak akan ada cinta 

\dan

 tanpa seorang ibu tidak akan pernah ada sosok pahlawan sejati”.


Dapat dibayangkan betapa dahsyatnya perjuangan seorang ibu ketika melahirkan yang menyangkut benang halus antara pengorbanan dan pertaruhan nyawa. Selama sembilan bulan sepuluh hari seorang ibu mengandung buah hatinya sejak pertumbuhan janin diciptakan oleh Sang Pencipta dalam rahimnya hingga tiba saatnya sang jabang bayi menghirup udara segar milikNya. Seorang ibu tak kan mengeluh sekalipun perut membesar dan beragam rasa yang tidak mengenakkan menerpa diri. Semua ia tahankan demi keselamatan bayi dengan selamat.

Pertumbuhan janin dalam rahimnya semakin subur dan menambah berat badannya. Seperti sebuah genderang yang besar selalu dibawa ke mana pun ia pergi. .  Tak ada kelelahan di wajahnya, bahkan wajah yang biasanya kusut dan lesu menjadi begitu bahagia dan membias ke seluruh penampilannya. Bahagia dengan perut buncitnya yang seringkali diusap dengan lembut. Begitu menyemburat membuat wajah bersinar cantik alami.

 

Menjelang Hari H (Saat yang dinantikan oleh para ibu hamil) 


Pixabay
Menanti  saat melahirkan apalagi kelahiran anak pertama tak seorang pun ibu hamil yang tidak merasa was-was akan keselamatan bayi yang akan dilahirkan, sekalipun bantuan dokter dengan peralatan yang canggih dan suster yang siap siaga mendampinginya. Sebenarnya tak perlu terlalu khawatir, namun perasaan keibuan yang telah muncul ingin rasanya cepat memandang seraut wajah mungil ciptaan Allah dan buah cinta sepasang suami isteri membuat hati calon ibu berdebar dengan gedebak deburan yang tak terkendali lagi.
 
Perasaan dari campuran bahagia, rasa was was, rasa sakitnya yang bukan alang kepalang setiap beberapa menit menyerang panggul demikian memburu menyebabkan seorang ibu atau calon ibu berdo'a sepenuh hati agar rasa sakit ini cepat berakhir seiring dengan jeritan tangis seorang bayi.
 
Do'a semakin khusuk dipanjatkan agar kelahiran berjalan lancar dan mulus. Aamiin.
 
 
Sebuah Awal Kehidupan Baru pun Dimulai 
 
Sumber gbr: suara.com
Sosok bayi yang sangat mungil lengkap dengan organ tubuhnya yang tak kurang suatu apa, pun menjadikan diri semakin bersyukur akan kebesaran Allah SWT atas anugerahNya yang dikucurkan ke dalam kehidupan rumah tangga sepasang suami isteri. Alhamdulillah, Ya, Allah. 
 
Dengan kehadiran seorang bayi mungil, awal kehidupan baru pun dimulai. Siang dan malam sejak bayi anugerahNya dilahirkan sejak itu pulalah tanggung-jawab yang teramat besar untuk keselamatan, kesejahteraan, kesehatan bayi itu terletak di pundak seorang ibu. Apa pun dan bagaimana pun pertumbuhan bayi itu adalah seluruhnya menjadi tanggung-jawab  seorang ibu.  Ibu harus menjaga kebugarannya demi menjaga kesehatan permata hati yang didamda.
 

Apapun akan dilakukan oleh seorang ibu demi lancarnya ASI bagi buah hatinya. Pengorbanan demi kasih sayang yang tulus, seorang ibu terkadang perlu tidak tidur hampir semalaman untuk memompa ASI  karena tidak semua ibu bisa menyusui dengan sempurna setelah melahirkan. Ini pun sebuah pengorbanan. Pengorbanan demi kelanjutan hidup buah hati secara sehat. Dengan pertumbuhan yang memenuhi persyaratan utama, memberikan ASI, Air Susu Ibu.
 
 
Langkah-langkah awal yang pendek bagi si kecil menapaki lantai adalah satu kebahagiaan tersendiri bagi seorang ibu yang tak dapat diungkapkan dengan kata-kata. Mengalami hal ini maka sebenarnyalah ada benang halus antara pengorbanan dan pertaruhan nyawa. Benang halus itu sebuah kebahagian memiliki si buah hati. Tak peduli betapa besar dan luasnya tanggung-jawab yang membentang menantinya. Orangtua tak kan peduli selain menjalani saja kehidupan dengan rasa bersyukur akan anugerah dari Allah SWT. 
 
 Ada hal yang sangat ajaib dirasakan oleh seorang ibu ketika selamat melahirkan si jabang bayi.  Rasa bersyukur dan mengusap dada mengucap alhamdulillah disertai secercah senyum di bibir Ibu yang kelihatan masih kelelahan, namun senyuman bahagia itu begitu saja menutupi kelelahan yang amat sangat. Yang tertinggal cuma kebahagiaan. Tiada lain. Hanya kebahagiaan. 
 
Perjuangannya melawan kesakitan yang harus dilawan sekuat tenaga demi membantu bayi itu selamat melewati pintu rahimnya, seketika luruh begitu mendengar jeritan bayi menangis menyentuh telinganya. Bak berhasil melepaskan diri dari himpitan batu yang teramat besar menindihnya. Ia berhasil. Bayi itu selamat. Lengking jeritnya membelai jiwa yang terkulai lemah. Indahnya rasa itu. Semua perempuan yang pernah melahirkan pastilah bisa merasakan apa yang aku tuliskan di atas ini. 
 
 
Perjuangan masih berlanjut 

Di atas telah aku uraikan tentang Benang Halus Antara Pengorbanan dan Pertaruhan Nyawa yang mampu menimbulkan rasa bahagia tiada tara bagi seorang ibu. Rasa bahagia itu tentu saja harus terus diperjuangkan demi bisa melihat senyum di bibir sang permata hati. Apa pun akan dilakukan oleh seorang ibu asalkan anaknya bahagia, sejauh hal itu bersifat positif dan tidak mengarah kepada memanjakan anak lebih dari seharusnya.
 
Dalam perjuangannya seorang ibu masih harus berperang untuk menahan sabar, meredam marah manakala anak yang semakin besar semakin berulah. Sejauh masih dalam batas kewajaran ulah seorang anak, semua rasa itu harus ditekan sedalam mungkin. Kenapa? Agar permata hati, yang semakin beranjak besar tidak akan mampu melihat aura kemarahan  yang sudah akan meledak. Memang ini hal yang paling sulit, tetapi apa pun itu kita  harus berusaha mengendalikan diri.
 
Apalah artinya pengorbanan dan pertaruhan nyawa yang diikat dengan benang halus bernama kebahagiaan bila tanpa perjuangan yang tanpa henti dilakukan oleh seorang ibu bagi permata hati yang telah memberinya semangat yang luar biasa dalam kelanjutan hidupnya.


Pengorbanan Seorang Ibu

Menguraikan tentang pengorbanan seorang ibu sudah pasti tidak akan ada habisnya. Pengorbanan ketika melahirkan sang permata hati telah memberikan kebahagiaan bagi dirinya dan pertaruhan nyawa pun tidak akan ada artinya bila diketahui jabang bayi yang dikandung telah lahir dengan selamat dengan serta merta masih ada di ujung lidahnya pertanyaan spontan kepada dokter yang merawat kelahiran bayinya:
 
 "Lengkapkah anak saya, dokter?"
 
Seulas senyum dokter dengan mata berbinar puas cukup sebagai sebuah jawaban yang diharapkan. Setiap ibu aku rasa mengajukan pertanyaan yang sama kepada dokter yang membantunya melahirkan.
  
Last but not least: Izinkan aku mengucapkan untuk para Ibu yang telah  melahirkan, merawat, membesarkan, membimbing serta memperjuangkan segala sesuatunya demi anak-anak tercinta. Do'akan mereka agar menjadi anak yang berakhlak mulia, mengasihi sesama, berbakti kepada orangtua dan sukses dalam hidupnya dengan penuh rasa bersyukur kepada Allah Yang Maha Pengasih dan Penyayang:
 
 
SELAMAT HARI IBU, 22 Desember 2021
SEMOGA KITA MENJADI IBU-IBU YANG TANGGUH HINGGA AKHIR HAYAT. AAMIIN, YA, ROBBAL'ALAAMIIN
 
https://bestwishes.com 

 





 
 


 

 

Referensi: 

https://jateng.tribunnews.com/2016/12/22/begini-sakitnya-saat-ibu-melahirkan-masihkah-berani-durhaka-padanya 




 

 

Comments

  1. amiiin, semoga kita bisa jadi ibu yang baik. mendidik dan membahagiakan anak kita ya :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ibu yg bijak dan pintar inshaa Allah bisa. Aamiin.

      Delete
  2. selamat hari ibu, untuk seluruh perempuan di Indonesia. Semoga menginspirasi untuk keluarga, lingkungan, bangsa dan negara.

    ReplyDelete
  3. selamat hari ibu juga yaa bunda... semoga kita senantias menjadi ibu-ibu Indonesia yang bisa melahirkan generasi-generasi penerus bangsa yang berkualitas dan berakhlak mulia

    ReplyDelete
  4. Selamat Hari Ibu Bunda Yati dan seluruh ibu di dunia, masya Allah membaca tulisan Bunda Yati jadi merinding terharu betapa besar pengorbanan seorang ibu

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sudah ditajdirkan seperti itu. Tinggal bagaimana anak2 menyadsti tentang hal itu. Mungkin menunggu sampai mereka melahirkan anak2 mereka.

      Delete
  5. Selamat hari ibu Bunda Yati yang hebat semoga panjang umur, sehat dan bahagia selalu ya bun. Bener banget bun saat melahirkan rasa sakit itu mereda ketika melihat si kecil. Masya Allah, semoga kita bisa menjadi ibu yang terbaik untuk anak-anak kita ya bun.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya Mel, semoga kedua bidadari Amel menjadi anak2 yg soleha ya.

      Delete
  6. Selamat hari ibu, moms. Aku juga nih pagi-pagi anak sulung ngucapin selamat hari ibu. Semoga kita selalu bisa mendidik anak-anak menjadi anak yang sholeh, sholeha dan bermanfaat. Amiin.

    ReplyDelete
  7. Selamat hari Ibu untuk para ibu hebat di Indonesia semoga pengorbanannya yg ikhlas berbuah surga firdaus Nya.

    ReplyDelete
  8. Selamat Hari Ibu untuk Bunda dan Ibu-ibu hebat di dunia. Semoga segala pengorbanan untuk anak tercinta mengantarkan kita semua ke surga-Nya kelak. Sehat-sehat selalu, ya, Bunda.

    ReplyDelete
  9. Bundaku yang baik dan lembut...
    Selamat Hari Ibu.

    Terimakasih Bunda, membawakan kembali momen yang paling tidak terlupakan ketika pertama kali menjadi Ibu. Ini Sungguh kisah yang akan dirindukan dan semoga Allah beri keberkahan di setiap napas perjuangan seorang Ibu.

    Barakallahu fiikunna, Ibu.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yeeaayy pujiannya selangit nih Lendy bikin cuping hidung jd + guedeee. Maaci.

      Delete
    2. Hihi...Bunda..
      Berharap bisa bertemu Bunda dan bercerita banyak hal. Pasti Bunda nanti bosan kalau dengerin saya cerita. Hehhe..

      Nikmatnya menjadi Ibu itu tak tergambarkan yaa Bun..
      Makanya gak terbayang dengan pasangan yang memutuskan childfree dalam kondisi yang sama-sama sehat jasmani dan rohani.

      Delete
  10. Selamat hari Ibu semoga kita bisa menjadi ibu yang selalu bahagia karena kebahagiaan seorang ibu berpengaruh terhadap keluarga.

    ReplyDelete
  11. Jadi ingat masa-masa hamil, melahirkan dan menyusui yang bagiku cukup menantang.
    Selamat hari ibu buat para mamak-mamak semuaa..

    ReplyDelete
  12. Selamat hari ibu buat semua ibu yang ada di Indonesia dan sekitarnya (hehe karena di luar negeri beda-beda perayaan hari ibunya).

    ReplyDelete
  13. Selamat hari Ibu, Bundaa semoga para Ibu di Indonesia menjadi sosok yang hebat buat anak-anak dan keluarga yaa

    ReplyDelete
  14. Selamat Hari Ibu, Bunda Yati. Kita semua para bunda yang diciptakan Allah untuk jadi makhluk hebat, yang rela melakukan apa saja, termasuk bertaruh nyawa untuk menghadirkan buah hati yaaa.. Sehat-sehat selalu Bunda Yati kesayanganku. :*

    ReplyDelete
  15. bacanya terharu, bener ya perjuangan seorang ibu tuh beraaat banget sebenarnya ya bunda. dari awal hamil dan melahirkan, bagaimana nanti setelah melahirkan dan kehidupan setelahnya.
    selamat hari ibu ya bunda Yati :) sehat2 selaluu

    ReplyDelete
    Replies
    1. Setelah itu para ibu mafih menghafapi tantangan.

      Delete
  16. Selamat Hari Ibu ya Bunda, wah aku terharu banget sama tulisan Bunda, sebagai seorang ibu dari anak usia 11 tahun, masih banyak yang harus dipelajari supaya bisa memberikan yang terbaik buat anak

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih. Andy kl memang sdh bikin terharu. Bunda seneng bacanya. Tq

      Delete
  17. Selamat hari Ibu Bundayati, hepi selalu dan sehat selalu ya bun
    allhamdulillah saya di rumah ibu pas hari ibu rasanya senang bisa mendampingi beliau di rumah

    ReplyDelete
    Replies
    1. Alhamdulillah. Bunda bisa merasakan debar bahagia seorang ibu yg berada di dekat buah hatinya yg telah dewasa.

      Delete
  18. Selamat hari Ibu ya Bunda sayang, kiranya perjuangan kita sebagai ibu tetap menjadi berkat di mana pun berada baik untuk suami maupun anak-anak.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya, Arda cantik. Semoga harapan kita utk menjadi ibu yg baik dan berguna bagi orang2 terkasih dijabah Allah. Aamiin.

      Delete
  19. Selamat Hari Ibu ya, Bunda. Semoga selalu sehat dan semua pengorbanan para Ibu akan mendapat pahala yang indah

    ReplyDelete
  20. Mulianya peran seorang ibu ya, Bun. Semoga aja semua ibu, termasuk saya, bisa menjalankan dengan sebaik mungkin. Selamat Hari Ibu

    ReplyDelete
    Replies
    1. In Shaa Allah kita yg menjadi ibu penuh kasih sayang dan ikhlas akan selalu diberi jalan yg terbaik oleh Allah. Aamiin.

      Delete
  21. Selamat Hari Ibu, Bunda Yati
    Perjuangan Ibu gak pernah berhenti dari sejak mengandung sampai anak dewasa

    ReplyDelete
    Replies
    1. Semoga anak2 yg kita lahirkan menjafi anak2 yg sholeh, sholeha dan berbaktikpd orangtua. Aamiin.

      Delete
  22. Kalau ingat perjuangan ketika hamil dan melahirkan rasanya jadi moment indah yang bakalan diulang2 ceritanya. Seperti hal membanggakan ya, Bun.

    Semoga kita semua bisa menjadi ibu panutan utk anak2 kita bahkan oranglain. Selamat hari ibu, Bunda sholehah.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ibu yg ikhlas dan penuh kasih in shaa Allah bisa.

      Delete
  23. Selamat Hari Ibu, Bunda, semoga Allah selalu berikan kesehatan dan kebahagiaan untuk Bunda sekeluarga aamiin

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih. Do'a yg sama utk Mak Dewi dan keluarga.

      Delete
  24. Bunda Yati yang baik, selamat hari Ibu buat Bunda Yati yang penuh semangat dan kabahagiaan. Semoga bunda juga selalu sehat ya bunda dan menginpsirasi kami semua. Aamiin

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih, Alida. Do'a yg sama utk Alida sekeluarga.

      Delete
  25. perjuangan menjadi seorang ibu itu memang luar biasa ya. belum lagi kadang ada rasa gagal setiap kali melihat ada pencapaian ibu lain sementara diri sendiri tak bisa ikut mencapainya. intinya sih jadi ibu itu proses pembelajaran yang terus menerus

    ReplyDelete
    Replies
    1. Semoga yg kita lihat bisa menjadikan kita bertambah baik dan semangat dalam kualitas menyayangi mereka. Aamiin.

      Delete
  26. Selamat Hari Ibu, Bunda Yati dan buat seluruh ibu di dunia!

    Semoga generasi yang kita lahirkan bisa menjadi calon pemimpin yang amanah, membawa negeri kita ke era yang lebih baik di segala bidang.

    Aamiin ya Robbalalaamiin.

    ReplyDelete
  27. Benar bunda, bahkan aku melihatnya menjadi ibu itu adalah perjalanan dari sebuah pengorbanan

    Selamat Hari Ibu, ya Bunda

    ReplyDelete
  28. Kehidupan kita memang dimulai dari sesuatu yang penuh perjuangan ya bund. Yang pasti jangan sampai jumawa karena segala sesuatunya pasti butuh bantuan orang lain

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul sekali, seorang ibu ketika melahirkan pum membutuhkan bantuan dokter atau bidan, bahkan saat kita belajar menyusui permata hati pertama kali juga butuh petunjuk yang benar dari Zuster, hehehe...

      Delete
  29. Selamat hari ibu untuk Bunda Yati. Memang pengorbanan ibu tuh luar biasa ya bun.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Biasanya ada juga anak-anak yang tidak peduli akan hal itu. sampai tiba saatnya mereka merasaakannya sendiri. Barulah mereka sadar bahwa pengorbanan dan pertaruhan nyawa itu indah dan memberikan kebahagiaan tersendiri. Hal ini akan membuat mereka semakin mencintai ibunda mereka. Aamiin.

      Delete
  30. aamiin ya rabbal alamin. terima kasih bunda. menjadi ibu belajar sepanjang masa ya bunda. semoga keberkahan dan kasih sayang senantiasa selalu tercurah pada seluruh ibu di seluruh dunia. aamiin . selamat hari ibu juga bunda

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hhihi....baru bales nih. Selamat Hari Ibu buat Mak Sri Widiyastuti, better late than never, kan ya?

      Delete
  31. Selamat hari ibu bunda Yati
    Ya Allah tertohok banget aku bun baca artielnya, pengorbanan seorang ibu tak hanya berhenti pada saat hamil dan menyusui tapi pada saat membesarkan anak di mana kudu berjuang menahan emosi, mendidik dengan baik dll ya TFS

    ReplyDelete
    Replies
    1. In shaa Allah, The Creator akan memberi kita keberkahan dlm hidup. Aamiin.

      Delete
  32. Selamat hari ibu juga Bunda... Semoga kita selalu diberi kekuatan untuk mendampingi anak-anak menggapai mimpinya..mewujudkan cita-cita mulianya..Aminnn

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ikut mengaminkan doa Mb Dian nih. Bunda Yati kesayangan mama blogger semua, semoga juga selalu diberikan kesehatan dan semangat ngeblog yang menginspirasi banyak orang.

      Delete
    2. Aamiin. Mbak Uniek ni paling. bisa deh ngebesarin hati bunda pdhl kan sering banget kelangan ide n vak bisa nangkep yg pating sliwer. Mksh ya bilang bunda dah nginsprirasi orang banyak. Aamiin semoga pujian ini bikin bunda lbh sering nangkep ide. lv u mbak Uniek

      Delete
  33. Selamat hari ibu bunda Yati.. Semoga kita diberikan kemudahan, keberkahan dalam Membersamai Anak anak kita, aamiin

    ReplyDelete
  34. Happy Mother's Day Bunda Yati sayaaaang

    pengorbanan seorang ibu sudah pasti tidak akan ada habisnya, dan masih ingat bahwa Bunda sudah memberi yang terbaik untuk anak-anak bunda (eiiits aku juga kan anak bunda di dunia maya yaaaa)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yeeaaayyy, yoi donk anak nomor wahid lho. Anak n juga guru bunda.

      Delete
  35. Aamiin.

    Selamat hari Ibu, Bunda. Baca tulisan ini sambil berkaca-kaca. Jadi kangen sama Ibuku ya Allah. Moment melahirkan ini memang paling tak terlupakan sebagai seorang Ibu.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Berbahagialah yang masih memiliki ibu, merasakan kangen dan masih bise dijelang dan langsung memeluknya, hangat, hangat sekali. Tak ada yang lebih nyaman dan hangat selain pelukan seorang anak untuk ibunya.

      Delete
  36. Selamat hari ibu, bunda. Semoga pengorbanan dan kasih sayangnya bisa menjadi kekuatan untuk semua ibu di seluruh dunia bagi semua anaknya ya bunda..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aamiin, Ima. Juga untuk Ima selamat hari ibu, ya.

      Delete
  37. Selamat hari Ibu, Bundaaaaaa.. Memang perjuangan melahirkan itu tipis sekali antara hidup dan mati yaaa.. huhuhuhu. Alhamdulillah bersyukur sekali bisa menjadi seorang Ibu ya Bunda, pahalanya tak terkiraaaa..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya, bahagianya menjadi seorang ibu, apalagi ketika anak yang dilahirkan tumbuh besar dan menjadi anak yang soleh atau soleha.

      Delete
  38. perjuangan seorang ibu, akan mengorbankan apapun untuk anaknya

    ReplyDelete
  39. Terima kasih kunjungan yg berarti ini.

    ReplyDelete
  40. Selamat Hari Ibu Bunda...tanpa perjuangan seorang ibu kita tidak ada artinya.

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Ada Apa Dengan Panggilan Bunda?

Khasiat Serai Merah

Eratnya Ikatan Kekeluargaan Itu