Liburan ke Jogja plus Kopdar. ( I )
   Sampai juga aku di Candi Borobudur.   Sejak tanggal 10 Juli rupanya blog ini tidak pernah di update , hiks, hiks....  Lama banget ya. Untung aja se-sekali aku tengok rumah mayaku ini, walaupun tidak sempat aku meng- updatenya. Alhasil masih bersih dari sarang laba-laba, hehe...  Yuk, mulai hari ini, Insya Allah, rumah mayaku ini tidak akan aku tinggalkan ber-lama-lama. Bagiku postingan sama dengan kenangan yang harus, semaksimal mungkin, aku goreskan ke dalam postingan . Jadi aku akan menuliskan beberapa kenangan yang tertunda dan mengendap di benakku  --  mulai dengan kenangan manis Liburan ke Jogja dan Kopdar  29 Juni -- 2 Juli 2013.